Cerita Inspirasi Binatang yang Lucu dan Mengandung Pesan Moral

 

Cerita inspirasi binatang yang juga disebut fabel menjadi
cerita favorit untuk anak-anak. Karena cerita-cerita tersebut bisa
menginspirasi anak dan disampaikan dengan bahasa yang ringan serta memberi
kesan lucu.

Berikut ini beberapa cerita inspirasi binatang yang lucu dan bermakna,
tidak hanya untuk anak, orang dewasa pun bisa mengambil pelajaran dari
cerita-cerita tersebut meskipun fiktif.

Cerita Inspirasi Binatang : Seekor Keledai dan Serigala

Dahulu kala,
hiduplah seorang buruh cuci yang mempunyai seekor keledai. Pada siang hari, si
keledai membantu sang pemilik dan pada malam harinya ia dilepas untuk menikmati
udara malam. Keledai menggunakan kesempatan tersebut untuk pergi ke ladang
terdekat dan memakan sayuran segar di sana.

Dari
serangkaian perjalanan malamnya tersebut, ia bertemu dengan seekor serigala.
Karena sering bertemu, keduanya pun menjadi teman. Hingga pada suatu hari,
serigala mengajak keledai untuk mengunjungi sebuah ladang yang penuh dengan
mentimun segar yang dan letaknya juga tidak jauh.

Sesampainya
di ladang tersebut, mereka banyak sekali makan mentimun. Hal itu membuat hati
si keledai begitu senang.

“Serigala,
aku sangat bahagia sekali hari ini. Lihatlah bulan purnama itu, ia sangat cantik,
kan? Ia membuatku ingin sekali bernyanyi.”

Serigala
mengatakan padanya bahwa itu merupakan ide yang buruk mengingat mereka tidak
seharusnya berada di ladang tersebut. Lebih baik jangan membuat suara karena
akan membuat mereka ketahuan. Namun, keledai tidak mengindahkannya dan tetap
menyanyikan sebuah lagu.

Karena
tak mau ketahuan, serigala pergi keluar dengan dalih akan berjaga-jaga apabila
si petani datang. Tak lama kemudian, petani yang mendengar suara keledai pun
bergegas menuju ke tempat tersebut. Ia pergi kesana dengan membawa tongkat dan
batu. Lalu, keledai dipukul dan dilempari hingga lebam.

Keledai
itu berjalan pincang keluar dari ladang tersebut. Saat ia mendekat, serigala
pun berkata “Keledai, kamu bernyanyi sangat bagus. Tak heran jika petani itu
memberimu hadiah.”

Cerita inspirasi binatang antara keledai dan serigala ini
mengajarkan pada anak untuk tidak mudah mempercayai perkataan orang lain.
Apalagi jika diajak untuk melakukan perbuatan tidak terpuji, seperti mencuri.

Jangan sampai seperti keledai yang mau begitu saja diajak oleh
serigala melakukan hal yang buruk. Sepandai apapun orang menutupi perbuatan
buruknya, nanti pasti akan ketahuan juga.

 

Cerita Inspirasi Binatang : Seekor Lalat yang Lupa Namanya

Dahulu
kala, ada seekor lalat yang sangat rajin dan suka membantu orang lain. Pada
suatu hari akan diadakan sebuah festival, maka dengan senang hati ia membantu.
Dengan sepenuh hati ia membantu dan melakukan pekerjaannya, saking fokusnya lalat
pun tiba-tiba lupakan namanya.

Kemudian,
ia bertanya kepada seorang wanita tua yang duduk di bawah pohon. “Nenek, apa
kau tahu siapa namaku?” tanyanya. Tapi, sang nenek tidak tahu dan menyuruhnya
untuk bertanya pada anak lelakinya.

Lalat itu
pun terbang menghampiri anak lelaki nenek dan bertanya mengenai namanya. Ia pun
menjawab kalau tidak tahu dan menyarankan lalat untuk bertanya pada kapak di
tangannya. Si lalat menurut dan bertanya pada kapak tersebut, tapi dia tidak
menemukan jawaban yang diinginkan.

Lalat itu
pun bertanya kepada orang yang ia temui, tetapi selalu disuruh untuk bertanya
kepada yang lain. Begitu seterusnya hingga pada akhirnya ia bertemu dengan
seekor kuda dan bertanya kembali. “Kuda, apakah kau tahu namaku?” tanyanya
pasrah.

Jawaban
kuda pun tak memuaskan, ia malah menyuruh lalat untuk bertanya pada anak yang
masih di dalam perutnya. “Bayi kecil, apakah kau tahu namaku?” tanyanya kali
ini dengan lelah.

Bayi
kecil itu menjawab “la.. la.. la..” Belum sampai si bayi menyelesaikan kalimatnya
lalat itu pun berkata “Oh kau benar, namaku lalat. Terimakasih sudah
mengingat namaku bayi kecil,” Setelah mengetahui namanya, ia pun kembali ke
rumah dengan riang karena akhirnya ia berhasil mengingat namanya.

Pesan moral cerita inspirasi binatang berupa seekor lalat ini adalah meskipun membantu orang lain adalah perbuatan yang
mulia, tapi jangan sampai lupa untuk bersosialisasi dengan yang lainnya.
Seperti lalat yang terlalu fokus untuk membantu orang, malah saat ia menanyakan
namanya tidak ada satu orang pun yang tahu.

 

Cerita Inspirasi Binatang : Cicit Si Tikus

Di sebuah hutan, hiduplah seekor
tikus bernama Cicit. Cicit mempunyai ukuran tubuh yang sangat kecil. Hal itu
membuatnya merasa takut ketika bertemu hewan yang mempunyai ukuran lebih besar
daripada dirinya.

“Kenapa aku berukuran sangat kecil,
tapi mereka semua lebih besar daripada aku. Apa yang harus kulakukan?”
batinnya.

Keesokan harinya, ia menemukan sebuah
kain putih di samping rumahnya. Awalnya ia tak tahu harus ia apakan benda
tersebut. Kemudian, sebuah ide jahil terlintas di benaknya.

Cicit masuk ke dalam rumah kemudian
mengambil sebuah pena. Ia lalu menggambar sepasang mata dan bibir pada kain
berwarna putih tersebut. Dengan sedemikian rupa, Cicit menggambarnya menyerupai
hantu.

Ia beraksi di jalan dekat rumahnya,
karena kebetulan jalan tersebut memang ramai dilewati oleh hewan-hewan lain.
Hewan pertama yang masuk perangkapnya adalah seekor kelinci. Melihat ada
bayangan hantu, kelinci itu pun lari tunggang langgang.

Kemudian, seekor rusa melewati jalan
tersebut. Ketika rusa melihat hantu tersebut, ia juga berlari menjauh sambil
berteriak.

Tak hanya kelinci atau rusa,
singa yang melintasi jalan tersebut juga ketakutan. Melihat hal itu, tikus pun
merasa puas. Ia merasa kini tak ada yang perlu ia takuti lagi.

Hingga pada suatu hari ada badai yang
akan datang. Para hewan mau tak mau harus melewati jalan tersebut supaya sampai
di rumah lebih cepat.

Cicit pun kembali bersiap untuk
menakuti mereka lagi. Namun nahas, kain yang menutupinya terbawa angin dan
rahasianya pun terbongkar.

Awalnya, para hewan tersebut marah
mengetahui perbuatan Cicit. Namun, Cicit berjanji untuk tak mengulanginya lagi
dan mereka pun memaafkannya.

Pesan yang coba disampaikan dari cerita inspirasi binatang tersebut adalah
jangan pernah membandingkan dirimu dengan orang lain. Karena ketika kamu
membandingkan dan selalu merasa kurang malahan justru membuat apa yang kamu miliki
selama ini tak terlihat. Cicit sebenarnya punya banyak teman, tapi dia selalu
merasa rendah diri.

 

Cerita Inspirasi Binatang : Seorang Laki-laki dan
Kucingnya

Di sebuah kota nan jauh disana,
hiduplah sepasang suami istri yang mempunyai seekor kucing. Meskipun begitu,
sang suami ternyata sangat tidak menyukai kucing tersebut.

Berhari-hari ia memikirkan bagaimana
caranya supaya ia dapat menyingkirkan kucing itu. Hingga pada suatu hari, ia
memutuskan untuk membuang kucingnya. Ia mengangkat hewan itu begitu saja dan
membuangnya beberapa blok dari rumah.

Dalam perjalanan pulang, lelaki itu
bernafas lega karena akhirnya ia tidak akan bertemu dengan kucing yang
menyebalkan itu lagi. Tapi, betapa terkejutnya ia ketika sampai di halaman
rumahnya dan kucing itu ternyata telah kembali.

Dengan perasaan kesal, ia mengambil
kucing itu lagi dan membuangnya ke tempat yang lebih jauh dari sebelumnya. Pria
tersebut tertawa mengejek pada kucing dan berpikir kalau sekarang kucing jelek
itu pasti tak akan bisa kembali. Sayang, ia kembali mendapati kucing tersebut
sudah ada di halamannya lagi, bahkan ia saja belum masuk rumah.

Setiap hari pria itu berusaha untuk
menyingkirkan si kucing dengan membuangnya lebih jauh dari tempat terakhir.
Namun, kucing tersebut tetap bisa kembali pulang. Kemudian di suatu pagi, ia
sudah tidak tahan dan benar-benar ingin menyingkirkan kucing itu.

Dia mengendarai mobil, ia
membawa serta kucing tersebut. Ia ingin membuang kucing itu di tempat yang
jauh sekali sehingga tidak bisa pulang. Ia pun berkeliling dan berputar-putar
hingga ia merasa menemukan tempat yang pas lalu membuangnya.

Beberapa jam kemudian, pria itu
menghubungi istrinya dan menanyakan apakah kucing mereka sudah sampai di rumah.
Sang istri yang merasa heran pun menjawab jika kucing mereka memang ada di
rumah.

Kemudian pria itu berkata “Tolong,
tanyakan pada kucing itu arah pulang, karena aku tidak tahu jalannya!” Ternyata
kali ini bukan kucingnya yang tidak bisa kembali, melainkan dirinya sendiri.

Pesan moralnya adalah jangan suka
meremehkan orang lain, apalagi makhluk lain. Karena setiap makhluk memiliki
kekuatan dan kelemahannya masing-masing. Makhluk lain, seperti hewan kucing
diberkahi oleh Allah SWT insting yang kuat jadi seberapa jauh dia pergi tetap
bisa kembali lagi.

Cerita binatang memang membantu
untuk mengembangkan imajinasi kita. Selain itu, kita juga bisa lebih memahami
bahwa ada makhluk lain selain manusia di bumi ini. Kamu juga bisa membaca
cerita atau dongeng islami anak lainnya.

Kelima cerita inspirasi binatang
di atas semoga bisa membuatmu tersenyum kembali beserta pesan moral yang
terkandung di dalamnya.